Cara Flash Evercross A7S Hanya Dalam Waktu 10 Menit

Memiliki ponsel dengan spesifikasi tinggi dan tidak mengalami masalah, pasti menjadi impian banyak orang. Tapi sayangnya hal itu tidak bisa dirasakan selamanya. Apalagi anda sudah memakainya dalam waktu lama. Diinstal banyak aplikasi, sering digunakan untuk browsing dan lainnya. Ini akan membuat kemampuan handphone menurun. Kinerjanya sistemnya pun terganggu. Apalagi anda tidak bisa merawatnya dengan benar. Ketika ponsel bermasalah, pasti rasanya marah sekali. Padahal sedang hal penting, tapi hp selalu restart sendiri dan tiba-tiba ngehang. Jika hal ini terjadi terus menerus, segera lakukan flash ulang. Pada kesempatan kali ini, kita membahas tentang cara flash evercross A7S yang mudah dan hanya butuh waktu 10 menit saja.

Baca juga: Cara Flash Advan S5E Pro New Paling Ampuh

cara flash evercross a7s

Evercross merupakan smartphone dengan harga terjangkau, tapi memiliki spesifikasi cukup bagus. Produk ini pasti akan mengalami masa habisnya. Ketika digunakan terus menerus dan instal aplikasi berat. Akhirnya hp eror dan tidak bisa bergerak. Anda harus melakukan flashing ulang, supaya sistemnya lebih baru dan bisa bekerja dengan baik. Tak perlu membawanya ke tukang service hp. Karena anda bisa melakukan sendiri di rumah. Anda pun tak perlu membayar mahal, dengan mempelajari cara ini, mungkin bisa menjadi jalan untuk membuka tempat service hp.

Cara Untuk Flash Evercross A7S

Kali ini kita akan membahas cara flash dengan bantuan sp flashtool, yaitu aplikasi yang membantu proses flash lebih mudah. Memakainya pun butuh bantuan pc atau komputer. Secara umum ada dua cara untuk flashing. Memakai bantuan pc atau tanpa bantuan pc. Untuk yang tidak memakai komputer memang mudah dilakukan. Tapi hanya bisa pada ponsel tidak mati total. Kalau hp anda mati total, harus tetap memakai bantuan komputer. Keduanya tetap memiliki kelebihan kekurangan masing-masing. Jadi tinggal disesuaikan kebutuhan dan kerusakan di evercross anda.

Baca juga : 1 Langkah Mudah Flash Asus Zenfone C Via Asus Flash Tool

Sebelum melakukan cara flash evercross A75, ada beberapa hal yang harus disiapkan. Seperti custom rom dari evercross A7S. Download pembaharuan paling baru di website resminya. Lalu siapkan pula aplikasi sp flashtool, usb driver dan pc.berikut ini langkah yang harus dilakukan.

• Ekstrak file custom rom yang sudah anda download

• Instal driver usb di pc anda. Ikuti tahapannya sampai selesai

• Bukalah folder flashtool tadi, cari fole flash_tool.exe.

• Klik kanan pilih run as administrator.

• Jika sudah terbuka, buka bagian tab download.

• Pilihlah bagian scatter loading file. Kemudian masukan file scatter yang ada di folder custom rom evercross A7S tadi

• Biasanya butuh waktu beberapa menit, untuk memasukan semua file itu ke download.

• Klik semua file yang sudah anda masukan. Jangan sampai ada yang terlupa, karena akan membuat hp anda mati total

• Hubungkan ponsel dengan komputer dengan memakai kabel data.

• Tekan tombol power dan volume up secara bersamaan.

• Nanti akan langsung terdeteksi, type hp anda. Kalau tidak bisa, cabut kembali lalu coba ulangi. Atau mungkin driver yang anda instal salah

• Kalau terhubung dengan baik, maka proses flashing berlangsung., muncul indikasi warna kuning dan ungu secara bersamaan.

• Tunggulah sampai prosesnya selesai.

• Jika muncul tanda lingkaran dengan tanda centang hijau berarti sudah selesai

• Tutup aplikasi lalu lepas kabel datanya.

• Evercorss akan langsung restart, kini ponsel kembali ke pengaturan semula.

Bagaimana mudah bukan? Tidak butuh waktu lama dan proses rumit. Bahan yang dibutuhkan pun mudah dicari. Itulah cara flash evercorss A7S. Semoga bisa memberikan informasi bermanfaat.

Baca juga : 9 Cara Flash Xiaomi Redmi 2 Mudah


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Flash Andromax C3

Cara Flash Iphone 4 Yang Mudah Dilakukan Dan Berhasil

Cara Root Andromax C Simpel Tanpa Pusing